dermaga

kepada dermaga yang telah bersedia menjadi tempatku berlabuh,terimakasih.
terimakasih telah melindungiku dari lincahnya tarian ombak 
terimakasih telah menghiburku dengan siualan camar dan nyanyian nyiur kelapamu
terimakasih telah bersedia menemaniku berbincang tentang siapa sebenarnya pemilik senja
laut kah ? atau mungkin langit ?
tentang kemana sebenernya senja pulang 
ke ujung bumi kah ? atau mungkin pulang ke rumahnya yang entah berada dimana

dermaga,
izinkan aku untuk pergi kali ini
aku ingin berlayar bersama lautan lepas
aku ingin mempelajari bagaimana para pulau yang bertahan di tepian 
aku ingin menguji apakah 
sebenernya aku adalah kapal yang mampu bertahan tanpa dermaga sepertimu ?

lihatlah dermaga,
ada sebuah kapal yang menuju kita
sepertinya, itu hadiah Tuhan untukmu 

dermaga, 
kapal itulah yang akan menemanimu di sini
tertawa bersama camar
bernyanyi bersama dentuman ombak
hingga membicarakan senja seperti yang selalu kita lakukan 

dermaga,
aku senang bisa mengenalmu
suatu hari di depan nanti, aku akan buktikan padamu bahwa aku adalah kapal yang indah dan kuat 
aku akan menceritakan padamu tentang pulau pulau di tepian 
aku akan menceritakan padamu siapa sebenernya pemilik senja

dermaga,
tunggu aku ya 
aku harap, kau tetap disitu
aku harap, kau mau menunggu 
aku harap, kau akan ingat aku

selamat tinggal dermaga


Komentar

Postingan Populer